My Ordinary Life!

Thursday, June 27, 2013

A Copy Machine

Kertas-kertas yang berserakan dan kamar layaknya kapal pecah benar-benar menggambarkan apa yang saya rasakan saat ini. Seolah rencana hanyalah tinggal rencana, sungguh berat hati mengerjakan sesuatu yang tidak disukai.. 
Saat ini saya sedang belajar beberapa materi UAS yang akan jatuh beberapa hari lagi. Sungguh berat rasanya mendengar kawan-kawan sudah mulai lulus, bekerja, S2 dan travelling. Sedangkan saya masih stuck disini, mempelajari materi-materi hitungan yang bukan passion saya. Ada rasa menyesal, mengapa saya begitu ambisius untuk mendapatkan beasiswa ke luar negeri setelah lulus SMA. Andai saya 'care' dimana saya akan mengambil S1, maka sudah dipastikan saya sudah lulus. Sigh...................
Beberapa agenda menarik di depan mata, Entahlah saya hanya sedang kehabisan motivasi.. Urgently need a doze of happiness.. 


"Major cause of unhappiness : You compare yourself to others and try SO hard to be someone else you are not and you will never be #thankfulness"

Yang saya perhatikan dari kesuksesan beberapa kawan saya adalah : FOKUS. Tidak banyak multitasking ini maupun itu.  Seperti ada kawan saya yang hobinya travelling dan seni sekaligus, maka ia buatlah cabang organisasi dunia dan ia legalisasi cabang organisasi tersebut menggunakan law firm nya (dimana latar belakang pendidikannya memang hukum). Ada lagi seorang kawan aktivis yang fokus mengikuti forum-forum Internasional. Ada kawan yang fokus terhadap lingkungan, dsb. 
Sesungguhnya saya sudah menemukan path saya, namun saya hanya sedang berada di posisi dimana saya harus memindahkan batu penghalang menuju masa depan saya. Ya, tinggal pilih menjadi seorang Melancholist, Pejuang masa depan atau a copy machine.

No comments:

Post a Comment